#5

1
aku menabung banyak rindu siasia di antara
seribu dua ratus kilometer yang membentang
sembari bertanya dalam hati apakah jua
kau merindu padaku, seperti katamu

2
aku tidak membutuhkan bunga atau kata
aku hanya ingin kau pun ingin

3
terlambat, sayang, kau terlambat
mengapa kau sempat melambat
ketika aku melaju cepat
menginginkan kita saling terjerat

#1

1
langit juga menangis, katamu
sepertimu

2
seandainya jemariku yang menggenggam jemarimu tanpa lengang
dapat menggantikan lenganlengan yang terentang
(sebagai gantinya aku memelukmu dengan sepasang mataku,
sadarkah kamu?)

3
kau meninggalkan koloni kupukupu dalam benakku
aku curiga mereka lahir dari kecupankecupan yang
kau tinggalkan kemarin malam

lakilaki hujan

kau dan aku hanya enggan yang serupa warna
kita menari di udara, mewarnanya kelabu dan kelam
yang buat kita tak apa sebab
kitalah hujan
ketika tiba kitalah empunya langit semesta
sejenak, kita adalah penguasa dunia
bersamamu, aku satu

p.s: sayang, jangan lupa pulang
(kau tahu aku tak suka menunggu)